Cara Melakukan System Restore / Install Ulang Pada Windows 10

12:05 AM 0 Comments

Temen - temen disini pasti ada yang ngerasa kalo PC atau Laptopnya makin lama makin lemot ngga kayak waktu beli pertama kali, mungkin aja ini disebabkan karena kalian terlalu sering menginstall aplikasi atau tidak sengaja kemasukan virus. Yah sedih sih kayaknya, mungkin sebagian dari kalian ingin berkata kasar, hal ini bisa kita antisipasi dengan cara melakukan restore atau install ulang. Install ulang ini berarti mengembalikan segala system yang ada di laptop atau komputer kalian, jadi kayak baru beli, yang berarti segala data di komputer akan terhapus ( optional, tapi kalo kalian kena virus, ya aku saranin hapus semua datanya ). yaudah itu aja, langsung gas ke cara melakukannya

1. Lakukan Backup Data
Lakukan backup data yakni dengan memindahkan data - data penting kalian ke hardisk atau Flashdisk, hal yang dapat di backup tu misalnya foto - foto kenangan, atau data tugas, video" penting *mr bean*.

2. Pergi Ke Bagian Setting
Pergi ke bagian setting, caranya yakni arahkan kursor pada ujung kiri bawah atau bisa juga menekan tombol windows pada keyboard ( terletak dibagian antara ctrl dan alt ) 

3. Ketik Settings Sembarang

4. Klik Settings Lalu Akan Muncul Seperti Di Bawah


5. Ketik Recovery Pada Search Bar
6. Klik Recovery Tersebut dan Akan Terbuka Menu Recovery
7. Klik Get Started Pada Reset This PC
Hal ini bertujuan agar PC anda kembali seperti PC baru
8. Pilih Antara Kedua Pilihan Tersebut
Kalian bisa memilih Keep My Files atau Remove Everything, jika memilih Keep My Files, maka yang hanya kehapus hanya Folder C pada computer anda ( data di picture maupun video dan document tidak akan kehapus, tapi segala yang ada di program file akan kehapus ). Jika kalian memilih Remove Everything, maka segalanya akan kehapus hingga data D kalian ( ini sangat direcomendasi apabila computer anda terkena virus )

9. Menunggu
ya jika kalian sudah memilih, hal yang dapat kalian lakukan hanyalah menunggu hingga system mengulang kembali keadaan seperti semula



Sekian article kali ini, semoga sukses dalam melakukan system restorenya ya kawan - kawan, kalau mau request cara melakukan sesuatu atau tips trick di computer windows 10 bisa commend di bawah ya, terimakasih.



Dwiweka_

Makasi Sudah Berkunjung :) Semoga bermanfaat

0 Comments: