Kegunaan Headset, Headphone dan Earphone
Banyak yang masih bingung nih tentang headphone, headset dan
earphone. Di artikel kali ini saya akan menjelaskan apasih perbedaanya dan
kegunaan dari masing - masing barang tersebut :
Headphone
Headphone ini merupakan alat yang
dikhususkan hanya untuk mendengar nih. Karena kegunaanya yang hanya untuk
mendengar, maka audio yang dihasilakn di headphone dapat dimaksimalkan. Headphone cocok bagi kalian yang Cuma dengerin
music ataupun ngedit lagu maupun video nih. Minusnya headphone ini ukurannya yang lumayan besar sih, jadi kalo
misalnya mau dimasukin kedalam tas, harus mempersiapkan ruang yang cukup agar
headphone kalian awet
Headset
Headset
ini versi lanjutan dari headphone. Bedanya ama headphone ya di headset kalian
bisa nemuin microphone ni. Alhasil karena adanya microphone, kalian bisa
memasukan suara, bisa untuk komunikasi juga. Headset recommended bagi para gamer nih, kan asik tuh bisa main
sambil ngobrol bareng teman. Minusnya
headset karena memiliki fitur input dan output suara, jadinya audio yang
dikeluarkan dan suara yang kita masukan tidak begitu bagus, kecuali kalian beli
dengan dana yang tinggi, mungkin semuanya bisa teratasi
Earphone
Earphone
merupakan versi mini dari headset, didesain untuk mereka yang gapengen ribet. Earphone enak dibawa dan biasanya
lumrah kita lihat dijalanan dan counter hape. Minusnya earphone ya kualitasnya ngga sebagus headphone, udah itu
aja
Nah
jadi itu dia kegunaan dari masing – masing alat tersebut, jadi jangan sampe salah
beli untuk keperluan kalian. Selain itu ubahla kebiasaan kalian dari yang dulu "Pinjem headset dong" menjadi "Pinjem earphone dong" oke guys
0 Comments: